Kabar terbaru TV digital di wilayah kota Medan dan sekitarnya di pertengahan bulan April 2021 ini bertambah lagi dengan hadirnya Channel Viva group yaitu ANTV dan TVOne. sehingga sampai artikel ini ditulis jumlah siaran digital di Kota Medan dan sekitarnya sudah 22 Channel.
Dalam artikel sebelumya Channel TV Digital Medan di bulan Februari 2021, jumlah stasiun TV yang telah bersiaran di Channel Digital sudah mencapai 20 stasiun TV walaupun beberapa diantaranya masih belum muncul gambarnya seperti Inspira TV dan Test Card di MUX Metro TV.
Seperti yang telah kita ketahui bahwa sejak diberlakukannya undang-undang tentang ASO atau mematikan siaran tv analog, semua stasiun siaran TV akan bermigrasi atau pindah ke siaran tv digital paling lambat bulan November 2022. Berbagai persiapan juga telah dilakukan dimana informasi progres terbaru dimana PT. MNCN, PT. Surya Citra Media dan PT Transmedia Corpora (Transcorp) telah dinyatakan lulus administrasi oleh Kominfo sebagai penyelenggara multipleksing di 22 provinsi selain 6 perusahaan lainnya sehingga total perusahaan yang telah lulus berjumlah 9 dari 13 perusahaan yang telah mendaftar.
Ke sembilan perusahaan penyiaran swasta yang telah memenuhi syarat administrasi ini selanjutnya akan menuju ke tahapan evaluasi bisnis dan teknis. Ke 9 LPS tersebut diantaranya MetroTV yang tertarik dengan 19 objek seleksi, Trans7 berminat pada 10 objek seleksi, TransTv berminat pada 12 objek seleksi, Indosiar berminat pada 12 objek seleksi, SCTV berminat pada 10 objek seleksi, RCTI berminat pada 22 objek seleksi, TVOne berminat pada 3 objek seleksi, ANTV berminat pada 6 objek seleksi, dan NTV berminat pada 6 objek seleksi. Kemudian pengumuman hasil evaluasi teknis dan bisnis ini akan diumumkan oleh pemerintah pada tanggal 26 April mendatang.
Dengan makin dekatnya batas waktu yang ditetapkan oleh pemerintah tentunya berbagai siaran TV digital akan bermunculan termasuk stasiun tv yang baru maupun tv lokal.
Di kota Medan sendiri dengan ditambahnya 2 stasiun siaran tv digital maka total seluruh siaran tv yang sudah beralih ke tv digital berjumlah 22 channel, berikut urutan selengkapnya :
- TVRI Nasional
- TVRI Canal 3
- TVRI SPORT HD
- TVRI Sumut
- Nusantara TV
- Inspira TV (Gambar masih gelap)
- DAAI TV
- Kompas TV
- Trans TV HD
- Trans7 HD
- CNN Indonesia HD
- CNBC Indonesia
- OChannel HD
- Mentari TV HD
- SCTV HD
- Indosiar HD
- MetroTV HD
- Magna Channel
- BNTV
- Test Card
- ANTV
- TVOne